recent

Rakernas Maha’ad Aly se-Indonesia, Dayah Abu Kuta Krueng Tuan Rumah

Ma’had Aly merupakan perguruan tinggi nya Dayah yang resmi sesuai dengan keputusan Menteri Agama RI 1 Agustus 2017 hanya ada 2 Dayah Di Aceh Yang berstatus Ma’had Aly, yaitu Darul Munawwarah kuta Krueng dengan Mudirnya Tgk H. Anwar dan Mudi Mesra Samalanga dengan Mudirnya Abi Zahrul.

Keterangan Gambar : Gerbang Utama Ma'had Aly Darul Munawwarah Kuta Krueng, Kec. Bandar Dua, Kab. Pidie Jaya, Provinsi Aceh
Ketua Humas Ikatan Penulis Santri Aceh Kabupaten Bireuen Tgk. Al Fadhal Muhammad, mengatakan “tahun ini Rakernas Ma’had Aly se-Indonesia akan dilangsungkan di Aceh, dan Dayah Darul Munawwarah Kuta Krueng dipercayakan menjadi tuan rumah. pelaksanaan rapat kerja nasional (Rakernas) dijadwalkan mulai Senin (26-28/3) lusa di Kuta Krueng, Pidie Jaya. Rapat kerja tersebut bertujuan menjalin silaturahmi dan komunikasi antar-Ma’had Aly se-Indonesia”.

Mudir Ma’had Aly Abiya Tgk H Anwar H Usman Ali mengatakan, kegiatan ini akan menghadirkan ratusan pimpinan Ma’had Aly se-Indonesia serta pejabat dari Kementerian Agama dan Kemenag Aceh. Pembukaan acara rencananya dilakukan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Aceh. Seperti yang dikutip dari situs resmi darulmunawwarah.com Mereka yang hadir, antara lain, perwakilan dari 14 Ma’had Aly Jawa Timur, perwakilan 6 Ma’had Aly di Jabar, dan utusan lainnya dari seluruh lembaga pendidikan tinggi tersebut di Indonesia.

“Selain silaturahmi, kegiatan ini dibuat untuk melahirkan pemikiran yang dapat membawa Ma’had Aly lebih berkualitas ke depan,” kata putra sulung abu Kuta ini.
Rakernas Maha’ad Aly se-Indonesia, Dayah Abu Kuta Krueng Tuan Rumah Reviewed by bisnis on March 27, 2018 Rating: 5

No comments:

All Rights Reserved by Barisan Muda Ummat © 2018
Powered By Blogger, Touch by Nasrullah

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.